Pengertian dan Penjelasan Cloud Computing
Assalamualaikum Wr.Wb
Muchammad Muchib Zainul Fikry | Pengertian dan Penjelasan Cloud Computing
Pengertian Cloud Computing
Cloud Computing atau komputasi awan adalah Cloud Computing adalah suatu paradigma di mana informasi secara permanen tersimpan pada server di internet dan tersimpan secara sementara di
komputer pengguna atau client termasuk di dalamnya adalah desktop, komputer tablet, notebook, komputer tembok, handheld, sensor-sensor, monitor dan lain-lain.
Jenis Jenis Layanan Cloud Computing
1. Infrastructure as a Service (IaaS)
Infrastructure as a Service adalah layanan komputasi awan yang menyediakan infrastruktur IT berupa CPU, RAM, storage, bandwith dan konfigurasi lain. Komponen-komponen tersebut digunakan untuk membangun komputer virtual. Komputer virtual dapat diinstal sistem operasi dan aplikasi sesuai kebutuhan.
Manfaat dari IaaS
- Tidak perlu berinvestasi di hardware anda sendiri.
- Skala infrastruktur sesuai permintaan untuk mendukung beban kerja dinamis.
- Layanan inovatif dan fleksibel tersedia sesuai permintaan
IaaS clouds juga menawarkan sumber daya tambahan seperti virtual-machine disk-image library, raw block storage, file atau object storage, firewalls, load balancers, IP addresses, virtual local area networks (VLANs), dan software bundles, hal tersebut menjadi nilai lebih dari layanan cloud computing berjenis IaaS.
Perusahaan yang menyediakan IaaS adalah Amazon EC2, TelkomCloud dan BizNetCloud.
2. Platform as a Service (PaaS)
Platform as a Service adalah layanan yang menyediakan computing platform. Biasanya sudah terdapat sistem operasi, database, web server dan framework aplikasi agar dapat menjalankan aplikasi yang telah dibuat. Perusahaan yang menyediakan layanan tersebutlah yang bertanggung jawab dalam pemeliharaan computing platform ini. Keuntungan layanan PaaS ini bagi pengembang adalah mereka bisa fokus pada aplikasi yang mereka buat tanpa memikirkan tentang pemeliharaan dari computing platform. Contoh penyedia layanan PaaS adalah Amazon Web Service dan Windows Azure.
Kalian pernah membeli paket hosting ( dan domain ) untuk mengembangkan dan menjalankan suatu aplikasi berbasis web, Anda tentu mengerti hak dan kewajiban serta batasan apa yang Anda terima sebagai pengguna untuk mengendalikan, mengkonfigurasi pengaturan dan mengembangkan aplikasi.
3. Software as a Service (SaaS)
Software as a Service adalah layanan komputasi awan dimana kita bisa langsung menggunakan aplikasi yang telah disediakan. Penyedia layanan mengelola infrastruktur dan platform yang menjalankan aplikasi tersebut.
Manfaat dari SaaS
- Aplikasi dan data dapat diakses dari komputer yang sudah terhubung ke cloud.
- Tidak ada data yang hilang jika komputer Anda rusak, karena data ada di awan.
- Layanan ini mampu secara dinamis menyesuaikan kebutuhan pemakaian
Contoh layanan aplikasi email yaitu gmail, yahoo dan outlook sedangkan contoh aplikasi media sosial adalah twitter, facebook dan google+. Ada juga aplikasi yang mengharuskan pengguna untuk berlangganan agar bisa mengakses aplikasi yaitu Office 365 dan Adobe Creative Cloud.
Dalam skalabilitas, aplikasi yang di gunakan pada cloud computing berbeda dengan aplikasi lain, aplikasi pada cloud computing dapat menjalankan tugas kloning ke beberapa virtual machine pada saat runtime sehingga permintaan yang dinamis dapat di penuhi secara efisien.
Aplikasi online yang biasa Anda gunakan mungkin termasuk ke dalam cloud computing jenis SaaS, biasanya aplikasi tersebut di lengkapi dengan fitur penyimpanan online ( cloud storage ) seperti Google Docs, Google Form yang terintegrasi dengan Google Drive sebagai cloud storage – nya.
Enam komponen penting dari Cloud Computing, yaitu : Cloud Clients, Cloud Services, Cloud Application, Cloud Platform, Cloud Storage, dan Cloud Infrastructure. Keunggulan yang dimiliki oleh cloud computing yaitu : harganya yang murah, ramah
lingkungan, dan lain-lain.
Post a Comment